Saya jarang sekali menulis pengalaman saat berlibur ke suatu obyek wisata. Kenapa? Karena saya memang jarang sekali menghabiskan waktu liburan di luar. Mungkin karena kebiasaan sejak kecil, saya menjadi orang yang susah-susah gampang ketika harus bepergian keluar rumah.

Jujur saja, sejak lahir hingga umur segini saya belum pernah merantau. Bepergian jauh pasti dalam rangka acara penting keluarga. Hanya dua kali saja sepertinya bepergian bersama teman-teman yang benar-benar pure waktunya untuk berwisata. Kasian banget ya? 

Eh ngga juga sih. Soalnya saya juga sudah merasa nyaman seperti ini. Justru ketika diajak untuk berlibur, magernyaaaa minta ampun. Jadi ketika harus ikut berlibur, saya justru paling sedih karena harus meninggalkan tempat nyaman saya di rumah.

Oleh karena itu kalau diminta menuliskan tema tentang tempat liburan favorit, saya jadi bingung nih mau nulis apa. Saya coba mengingat-ingat dulu ya, tempat liburan mana yang jadi favorit karena memang baru satu kali kesana dan ingin mencobanya lagi.

Tempat Liburan Favorit Versi Jeyjingga

Beberapa tempat liburan yang saya tuliskan di sini mungkin biasa saja untuk teman-teman pembaca. Jadi, boleh diskip ya kalau sudah sering kesini.

1. Taman Safari Prigen

Saya baru berkunjung ke Taman Safari Prigen tahun 2020 lalu. Saat pandemi di Indonesia sudah mulai mereda di akhir tahun 2020. Saya kesana bersama suami, anak, dan kedua adik saya. Bagaimana pengalaman berlibur di Taman Safari, teman-teman bisa membacanya di sini ya.

tempat liburan favorit

Alasan saya memasukkan Taman Safari Prigen menjadi salah satu tempat liburan favorit karena pengalaman kesini benar-benar tak terlupakan dan sangat berkesan untuk keluarga kecil saya. Sampai-sampai tahun ini saya ingin berkunjung lagi kesana.

Melihat satwa dan memberi makan mereka dari dekat rasanya menjadi kesenangan tersendiri lho. Pasti banyak yang sudah pernah kesini kan ya.

2. Jawa Timur Park 3

Tuh kan, tempat liburan favorit saya memang tidak jauh-jauh dari kota Malang.

Jadi Jawa Timur Park 3 ini jaraknya lebih dekat dari Kota Malang. Adanya Jawa Timur Park 3 ini rasanya menjadi surga tersendiri bagi anak-anak. Karena banyaknya wahana dan hiburan di sana. Termasuk Dino Park yang sejauh ini selalu ramai dikunjungi setiap harinya.

Saya juga telah menuliskan pengalaman saya berlibur di Jawa Timur Park, teman-teman bisa membacanya di sini. Tidak hanya Dino Park, tempat-tempat instagramable pun banyak lho. Mulai dari Infinity World hingga keliling ke berbagai negara melalui Jawa Timur Park 3 ini.

tempat liburan favorit

salah satu spot foto di Jawa Timur Park 3

3. Secret Zoo

Entah kenapa saya selalu tertarik kalau diajak untuk melihat satwa. Setelah Taman Safari Prigen, Secret Zoo adalah salah satu tempat wisata favorit yang sudah saya kunjungi berkali-kali.

Secret Zoo letaknya dekat dengan Jatim Park 1. Bagi teman-teman yang sudah familier dengan tempat liburan favorit di Kota Batu, pasti sudah tahu ya dimana Secret Zoo. Salah satu kebun binatang edukatif yang juga instagramable.

4. Jogja

Jogja selalu meninggalkan kenangan manis bagi siapa saja yang pernah berkunjung kesana. Dua kali saya pergi ke Jogja selalu mendapatkan pengalaman baru di sana. Mulai dari wisata alam air terjun hingga ke tempat-tempat yang menjadi cagar budaya.

Saya pikir semua setuju nih kalau Jogja menyimpan banyak tempat liburan penuh kenangan. Mulai dari kawasan nol kilometer yang terkenal itu, lalu Malioboro, Hutan Pinus, dan lain sebagainya. Ngga heran ya kalau Jogja punya tagline Jogja Istimewa, karena memang benar-benar istimewa.

tempat liburan favorit

Hutan Pinus di Jogja

5. Wisata Kuliner di Setiap Kota

Mencoba jajanan kuliner di setiap kota adalah salah satu obyek wisata bagi saya sendiri. Hehe, karena saya suka makan, maka wisata kuliner di setiap tempat menjadi program pelepas stress tersendiri.

Rasanya pasti ada yang kurang kalau ngga keliling warung makan meskipun itu di kota sendiri tiap akhir pekan. Namun sejak pandemi ini, kebiasaan berwisata kuliner ini akhirnya terpending selama beberapa waktu entah sampai kapan. Mudah-mudahan pandemi segera berakhir ya. Jadi kita ngga takut lagi dibayang-bayangi oleh virus berbahaya ini.

Bagaimana dengan teman-teman, dinatara kelima tempat liburan favorit tersebut mana nih yang sudah pernah dikunjungi? Yuk share pengalamanmu di kolom komentar 🙂

#BPNRamadan2021