Sebagai seorang freelance worker, kita butuh banget yang namanya aplikasi pembukuan gratis. Kenapa? Zaman sudah serba digital kan, pembukuan perlu juga didigitalisasi. Sehingga ketika ada kejadian force majeur kita masih punya bentuk pembukuan dalam bentuk digitalnya. Selain itu aplikasi pembukuan gratis yang akan saya bahas dalam artikel ini juga punya banyak manfaat lho. 

Bukan hanya sebagai pencatat keuangan, tapi aplikasi pembukuan gratis Buku Warung juga memiliki berbagai macam fitur yang dapat membantu pebisnis mengelola keuangan, pencatatan hutang piutang, memiliki kartu nama digital dan lainnya. Tidak hanya untuk pebisnis satu produk, tapi jasa juga bisa lho. 

aplikasi pembukuan gratis buku warung

Melakukan pembukuan secara manual sangat rentan terhadap human error, sehingga tidak mengherankan kalau saat ini para pebisnis mulai beralih ke aplikasi. Apalagi, ada banyak sekali aplikasi pengatur keuangan yang bisa dijadikan solusi, salah satunya adalah Buku Warung.

Buku Warung ini hadir dengan berbagai fitur menarik yang menjadi andalannya, Buku Warung sukses membantu lebih dari enam juta pengusaha UMKM Indonesia membuat catatan keuangan relevan secara digital. Apalagi, untuk menggunakan aplikasi ini teman-teman hanya membutuhkan sebuah ponsel pintar saja. Tidak sulit kan?

Buku Warung, Aplikasi Pencatatan Keuangan Bisnis Gratis untuk UMKM

Merintis usaha memang bukan hal mudah. Ada banyak sekali tantangan yang harus dilalui, termasuk make a deal dengan kegiatan mencatat keuangan, baik itu pemasukan, pengeluaran, hingga hutang pelanggan. Kalau tidak dilakukan dengan cermat, maka bisnis berisiko mengalami kerugian. Tentu mencatat keuangan adalah hal mutlak yang harus kita lakukan dalam sebuah bisnis jika ingin bisnis sukses dan berkembang.

Melakukan pembukuan manual sudah tentu bukan solusi terbaik di zaman ini. Selain human error, teman-teman juga harus mempersiapkan diri dengan berbagai masalah lain, seperti buku bon terselip entah dimana atau keadaan tidak terduga lainnya yang dapat mengganggu berjalannya bisnis kita. Ini tentu akan membuat teman-teman pusing tujuh keliling memikirkan jumlah hutang pelanggan.

Untuk mencegah terjadinya kesalahan pembukuan dan catatan hilang, maka kita dapat beralih ke Buku Warung. Kita tidak perlu membeli perangkat PC atau laptop untuk menggunakan aplikasi ini. Cukup download lalu install di ponsel, dan semua masalah pencatatan keuangan akan teratasi.

Masih ragu untuk mengunduh Buku Warung? Berikut ini adalah keistimewaan Buku Warung yang dapat teman-teman jadikan sebagai bahan pertimbangan :

>> Laporan Keuangan

Jika menggunakan Buku Warung, teman-teman tidak akan repot menghitung keuntungan jualan secara manual. Sebab melalui riwayat catatan keuangan yang kita tulis, sistem akan menghitung laba pendapatan secara otomatis dan menyajikannya dalam format Excel / PDF. Wow, ini tentu menjadi lebih efektif dan efisien kan?

https://www.youtube.com/watch?v=pdOnTVbGc50&feature=emb_logo

>> Mencatat Keuangan

Anda bisa mengetahui pencatat keuangan dan pemasukan secara lebih praktis melalui Buku Warung. Lebih dari itu, pengguna juga dapat memperbarui stock dan harga barang lebih mudah hanya dengan mengetik di ponsel saja. Jadi, pekerjaan terasa lebih ringan.

>> Kartu Nama Digital

Pengguna Buku Warung dapat mempromosikan bisnis secara lebih mudah dengan tampilan profesional di media sosial, menggunakan kartu nama digital yang keren dan informatif. Inilah yang menjadi salah satu kelebihan aplikasi pembukuan gratis android dari Buku Warung yang tidak dimiliki oleh aplikasi pembukuan offline.

>> Bisa Jualan Pulsa, Token Listrik PLN, dan Top Up E-Wallet

Buku Warung memiliki layanan jualan pulsa, hingga top up e-wallet yang dapat dijadikan sebagai usaha sampingan untuk menambah pemasukan. Sangat menggiurkan, bukan?

>> Tagih Utang Pelanggan Secara Otomatis

Kalau pakai Buku Warung, kita tidak perlu lagi pusing mengingat siapa yang berhutang dan berapa jumlah tagihannya. Sebab aplikasi ini memiliki fitur pengingat pencatatan, dan bisa melakukan penagihan otomatis melalui SMS maupun WhatsApp kepada para pelanggan. Semua bisa dilakukan oleh sistem. Jadi Buku Warung bukan hanya sekadar aplikasi pencatatan penjualan gratis, bahkan pencatatan hutang piutang pun bisa dilakukan hanya dengan satu aplikasi saja.

Bagaimana kalau memiliki lebih dari satu bisnis UMKM? Tidak perlu khawatir, sebab kita mengelola keuangan dari semua bisnis ataupun toko dalam 1 aplikasi. Melalui aplikasi pembukuan gratis dari Buku Warung aktivitas mencatat keuangan usaha akan jauh lebih simple, mudah, praktis, dan efisien. Tenaga kita pun bisa dialihkan untuk memikirkan inovasi dalam bisnis.

Semoga tulisan tentang aplikasi pembukuan gratis dari Buku Warung ini bermanfaat ya! Share di kolom komentar pengalamanmu bersama aplikasi pembukuan gratis yuk!