pentingnya organ mata

Saya tak pernah membayangkan bagaimana rasanya ketika dunia mulai gelap. Bagaimana rasanya ketika warna-warni dalam hidup yang biasa kita lihat kemudian samar-samar menjadi kelabu. Bagaimana rasanya ketika hari itu adalah hari terakhir kita bisa melihat tampannya wajah suami dan anak-anak, cantiknya paras Ibu dan anak-anak perempuan kita?

Kadang rasa syukur karena Allah telah memberikan nikmat melihat pada kita setiap harinya itu luput. Tertutup oleh kesusahan, kepayahan, dan kesakitan yang mungkin tak seberapa.

Saya ikut menangis ketika sepupu saya bercerita melalui video bagaimana anak laki-lakinya terenggut penglihatannya di usia yang masih sangat belia. Ia yang dulunya berlari kesana kemari dan bisa mencium pipi Ibunya, kini menangis meraung-raung karena kini dunia tampak gelap gulita meskipun ia membuka mata.

Begitu juga dengan kasus si Mbah yang sehari-harinya bertugas sebagai marbot masjid di dekat rumah saya. Ia tak pernah sadar bahwa mata kanannya ternyata terjangkit penyakit yang menjadi 81% sebab kebutaan di Indonesia. Tidak semua penderita katarak tahu kalau mata mereka sebenarnya telah terkena penyakit tersebut. Hingga akhirnya semua terlambat, dan dunia mereka pun menjadi gelap selamanya.

Ketika Nikmat Melihat Dunia Itu Kini Tiada

Tidak hanya kasus keponakan dan juga si Mbah tetangga saya, namun persoalan penglihatan ini kadang membuat saya khawatir. Sebagai pengguna kacamata sejak umur 15 tahun, saya begitu takut bagaimana jika rabun jauh yang saya derita bertambah parah dari waktu ke waktu.

dokter mata gresik

Yang dulunya hanya minus 0,5 hingga kini menjadi minus 3 ditambah dengan silinder. Ketika kacamata dilepas, semua obyek di depan mata saya nampak tak jelas. Seperti kamera yang sedang menangkap obyek bergerak dengan sangat cepat, blur seluruhnya. Begitulah dunia saya tanpa kacamata. Sehingga ketika ada keponakan yang akhirnya tak bisa melihat, ketika si Mbah tetangga saya terkena katarak, seolah ikut merasakan bagaimana gelapnya dunia mereka. Bagaimana pilunya hati orang-orang tersayang.

Bagi teman-teman yang masih diberi nikmat melihat dunia, sungguh kita memang harus banyak bersyukur karena Allah masih memberi kesempatan untuk melihat warna-warni dunia.

Prioritaskan Kesehatan Mata, Organ Tubuh yang Paling Mudah Dijaga

Seringkali mungkin kita lupa bahwa mata yang kita miliki adalah sangat berharga. Kenapa sering lupa? Karena mata memang sangat jarang memberi masalah pada si empunya. Itu karena mata adalah salah satu organ terkuat dalam tubuh kita. Sebegitu kuatnya sehingga menggunakan sekitar 65% dari otak. Selain itu, mata manusia juga memiliki beberapa keistimewaan.

Keistimewaan Mata:

keistimewaan mata

  1. Tak pernah istirahat. Mungkin kita berpikir ketika sedang tidur dan menutup mata, kita sedang istirahat. Tahukan teman-teman bahwa sebenarnya mata tidak pernah benar-benar beristirahat. Kelopak mata dan otot luar mata mungkin bisa beristirahat, namun organ utama tak pernah benar-benar beristirahat.
  2. Otot terkuat dalam tubuh terletak di mata. Otot dalam mata bertanggung jawab untuk menggerakkan mata. Bahkan kekuatannya melebihi kekuatan lengan yang kuat dan kaki yang tegak.
  3. Berkedip 12 kali per menit dan kedipan berlangsung selama satu sepersepuluh detik. Sehingga manusia benar-benar menghabiskan lebih banyak waktu dengan mata tertutup daripada yang mereka sadari.
  4. Bintik buta. Setiap mata manusia memiliki lubang yang dikenal sebagai bintik-bintik buta. Bintik inilah hasil dari komunikasi antara retina dan saraf optik meskipun dampak dari bintik-bintik buta di mata yang hampir tak terlihat karena kedua mata bekerja bergandengan untuk mengimbangi bintik buta yang lain.
  5. Sembuh sangat cepat. Mata adalah salah satu organ yang paling cepat sembuh. Dalam 48 jam, goresan kornea diobati akan sembuh selesai.

Mungkin masih banyak lagi keistimewaan mata lainnya, yang jelas teman-teman sudah tahu bukan fakta bagaimana mata kita memanglah organ paling istimewa yang sebenarnya paling bisa menjaga dirinya sendiri. Paling kuat, dan paling cepat recovery-nya. Oleh karena itu sangat disayangkan jika kita sendiri tak mampu menjaga mata yang berharga ini.

Oleh karena itu dalam World Sight Day atau Hari Penglihatan Dunia yang selalu diperingati pada 13 Oktober kemarin, saya mencoba untuk merefleksikan diri, apa saja yang sudah saya lakukan untuk kesehatan mata? Apa saja yang sudah saya lakukan untuk kesehatan mata orang-orang tersayang di sekeliling saya?

Beruntung sekali Eyelink Group memberikan edukasi perihal pentingnya memelihara kesehatan mata untuk seluruh masyarakat Indonesia. Kesehatan yang kadang kita abaikan karena kita anggap “tak seberapa”. Namun begitu ia terganggu atau rusak, akan fatal akibatnya.

Menyusun Resolusi 2023: Saatnya Melihat Dunia Lebih Jelas dengan Mata Kita Sendiri

Melihat bagaimana Eyelink begitu peduli pada kesehatan mata masyarakat Indonesia saya pun berselancar dan mencari-cari bagaimana ya caranya mengurangi mata minus saya yang semakin bertambah dari waktu ke waktu? Apa cara yang paling aman dan nyaman dilakukan untuk mengurangi mata minus?

eyelink group

Sempat juga saya membaca blog seorang teman yang telah berhasil melakukan Lasik untuk mata minusnya. Saya juga sempat bertanya berapa biayanya, seberapa sakit rasanya, hingga efek pasca operasi.

Menurutku sangat worthy Mbak, kalau dihitung-hitung berapa tahun sekali kudu ganti kacamata, sepertinya jatuhnya nanti lebih murah Lasik. Hanya kelihatan mahal di depan saja. Apalagi kalau kacamata sudah tebel banget, ngga nyaman Mbak kalau ngga sesuai. 

Begitu balas salah seorang teman blogger yang saat itu membagikan tautan blognya yang menceritakan pengalaman melalui operasi Lasik. Jadi saya pun mencari tahu lebih dalam, apa itu Lasik? Bagaimana prosedurnya? Apa keuntungannya bagi saya yang sudah minus 3,5 ini?

Melalui National Lasik Center yang juga merupakan mitra dari Eyelink Group, kita bisa mendapatkan informasi lengkap tentang Lasik ini lho!

Bisa melihat obyek dengan lebih jelas tanpa halangan adalah salah satu resolusi saya di tahun 2023 nanti. Kehidupan bebas tanpa kacamata 24 jam kecuali tidur merupakan impian bagi saya yang sudah puluhan tahun menggunakan kacamata. Melihat dunia dari balik kacamata tentu tidak senyaman melihat dunia tanpa bantuan lensa.

Apalagi kalau sedang wudhu, dah tuh kadang saya lupa dimana saya meletakkan kacamata, dan terpaksa meminta bantuan anak untuk mencarinya. Pun saat menggunakan masker ketika keluar rumah, seringkali masker membuat kacamata saya berembun, huhu.. Jadi rasanya sudah saatnya saya melakukan lasik tahun depan sebelum usia semakin renta kan?

National Lasik Center dari Eyelink Group Bantu Penderita Myopia Hingga Presbiopi Dapatkan Penglihatan Lebih Jelas dan Berwarna

national lasik center

Memiliki pusat layanan di Surabaya, National Lasik Center menggandeng 40+ dokter spesialis mata yang tersebar di seluruh Indonesia untuk menjadi penasehat Lasik (Lasik Advisor). Namun sebelum itu, teman-teman harus tahu bagaimana kondisi mata masing-masing.

Apakah Myopia (rabun jauh), Hipermetropi (rabun dekat), Astigmatisme (Silinder) atau mata tua (Presbiopi)? Karena untuk menentukan metode lasik mana yang tepat untuk mata kita, tentu harus kita dapati terlebih dahulu kondisi mata masing-masing.

Pemilihan keputusan tentang metode mana yang tepat untuk mata kita akan dibuat setelah pemeriksaan pendahuluan yang terperinci dan konsultasi dengan dokter spesialis mata yang difasilitasi oleh National Lasik Center dari Eyelink Group. Selain itu juga ada beberapa alasan, mengapa untuk urusan lasik ini saya memilih NLC sebagai partner untuk mendukung resolusi saya tahun depan, diantaranya:

1. Diawasi oleh 40+ dokter spesialis mata serta sub spesialis mata. 

mengapa National Lasik Center

2. Menggunakan teknologi terbaru 

teknologi lasik terbaru

teknologi lasik terbaru

3. Dokter Spesialis Mata yang berpengalaman dan berkompetensi

eyelink group

4. Metode yang aman dan nyaman

Eyelink Group

Untuk urusan Lasik, teman-teman bisa melakukan konsultasi terlebih dahulu. Karena pemilihan keputusan tentang metode mana yang tepat untuk mata kita akan dibuat setelah pemeriksaan pendahuluan yang terperinci dan konsultasi dengan dokter spesialis mata yang bisa kita lakukan dengan mengatur jadwal konsultasi dengan dokter mata dari NLC.

Yuk buat janji konsultasi melalui laman website: https://nationallasikcenter.id/

Merawat Indahnya Dunia di Balik Netra Bersama Eyelink Group

Merawat kesehatan mata sama saja dengan merawat indahnya dunia yang ada di balik lensa mata kita. Coba ingat-ingat bagaimana kebutaan akan menghilangkan seluruh kenikmatan itu. Bayangkan bagaimana terganggunya mata yang terkena rabun jauh maupun dekat tanpa bantuan alat, akan seperti apakah wajah orang-orang yang dikenalnya? Karena semua terlihat sama.

Kita kenalan dulu yuk sama Eyelink Group, salah satu pusat layanan dan manajemen penyedia layanan kesehatan mata yang berpengalaman sejak 2010. Jadi sudah 12 tahun sejak Eyelink Group berdiri, terus berkomitmen untuk membantu masyarakat menjaga kesehatan mata dan mengembalikan kualitas penglihatan dalam kondisi terbaik. Sehingga indahnya dunia pun akan terus bisa kita nikmati hingga akhir usia.

Dengan semangat “Meaningful Life”, Eyelink Group mewujudkan pelayanan dan manajemen layanan kesehatan mata melalui aspek kecerdasan majemuk yang diaplikasikan seirama. Aspek ini diaplikasikan Eyelink Group dengan 3 komitmen dalam bentuk nilai dan budaya, yaitu: Profesional, Edukasional, dan Sosial (Proedusocio) untuk mewujudkan pelayanan terbaik yang bermanfaat bagi banyak orang.

Eyelink Group juga menyediakan berbagai macam layanan seperti: Refraksi, Katarak, Glaukoma, Retina hingga Kornea. Selama dua belas tahun berdedikasi untuk kesehatan mata masyarakat Indonesia, Eyelink Group sudah memiliki beberapa mitra, yakni KMU Eye Clinic, KMU Eye Hospital, Eyelink Education, RS Mata Achmad Wardi, National Eye Center, National Lasik Center.

Masing-masing mitra Eyelink Group tersebut siap untuk memberikan pelayanan terbaiknya bagi teman-teman yang punya gangguan penglihatan maupun yang tidak punya gangguan namun ingin menjaga kesehatan matanya dengan pemeriksaan dini secara rutin. Tentu semua setuju bukan pepatah yang mengatakan lebih baik mencegah daripada mengobati?

Mengapa Harus Klinik Mata KMU dari Eyelink Group?

eyelink group

Memilih Klinik Mata KMU sebagai partner untuk menjaga kesehatan mata kita menurut saya adalah pilihan yang tepat. Karena Klinik Mata KMU memiliki:

  1. Dokter unggulan. Yakni dokter spesialis mata profesional yang berpengalaman dan telah menangani lebih dari 43.000 operasi katarak dan lebih dari 400 ribu kasus kesehatan mata. Bisa dibayangkan bukan bagaimana para dokter unggulan akan menyelesaikan masalah gangguan mata kita?
  2. Perawatan Khusus. Klinik Mata KMU memberikan layanan One Day Care yang siap menjadi One Stop Solution bagi penyakit katarak dan gangguan mata lainnya. Pasien pun tak perlu datang berkali-kali dengan layanan 1 atap (tanpa rawat inap).
  3. Teknologinya canggih. Jelas, karena menggunakan peralatan medis modern dengan teknologi paling up to date yang dapat menunjang ketepatan diagnosa dan akurasi penanganan masalah kesehatan mata. Salah satunya kini, operasi katarak dilakukan tanpa jahitan, dan hanya membutuhkan waktu 15 menit. Tak hanya kenyamanan, Klinik Mata KMU juga berkomitmen memberikan kualitas terbaik dengan menggunakan lensa premium(IOL premium).
  4. Pusat Edukasi. Klinik Mata KMU memiliki lebih dari 200 dokter mata unggulan, hingga ratusan tenaga medis lainnya yang mendapatkan edukasi dan training terkait dengan kesehatan mata dan aplikasi teknologi kesehatan terkini.
  5. Berpengalaman. Bagaimana tidak? Berdiri sejak 2010 tentu menjadikan dokter mata Klinik Mata KMU dipercaya sebagai edukator pada berbagai kegiatan dan workshop terkait kesehatan mata.
  6. Sosial. Klinik Mata KMU juga selalu aktif dalam kegiatan sosial dan memberikan bantuan kepada masyarakat terkait kesehatan mata di berbagai lini. Seperti bantuan kacamata bagi siswa, operasi katarak gratis yang dilaksanakan hampir setiap tahun, hingga skrining kesehatan mata gratis.

Selain layanan dan juga keenam keunggulan di atas, Klinik Mata KMU juga memiliki banyak sekali jaringan untuk memudahkan kita. Mulai dari KMU Eye Hospital and Clinics, Eyelink Hospitals Partner, 900 lebih edukasi dokter mata, 1753+ program kacamata gratis, hingga 5984+ operasi katarak gratis untuk mereka yang tidak mampu.

eyelink group

Dalam peringatan World Sight Day tahun 2022 ini Eyelink Group juga telah melakukan edukasi pada seluruh masyarakat Indonesia untuk meningkatkan  awareness atau kepedulian masyarakat terhadap kesehatan mata mereka sendiri. Karena kesehatan mata yang terjaga dan rutin dilakukan pemeriksaan akan memberikan kualitas hidup yang lebih baik.

Selain itu, kita juga perlu menyadari bahwa berbagai keluhan soal mata kita yang tangguh itu memang harus segera diperiksakan untuk deteksi lebih dini dan mencegah kebutaan yang fatal. Karena kebutaan itu sendiri disebabkan oleh berbagai keluhan mata yang justru beberapa orang tak menyadarinya. Diantara penyebab kebutaan terbesar di dunia adalah karena katarak, selain itu juga disebabkan oleh Glaukoma, kelainan retina, hingga kelainan refraksi (minus, silinder, dan rabun dekat).

Jadi yuk rawat mata kita dengan sebaik-baiknya. Lakukan pemeriksaan secara berkala dan penuhi gizi seimbang untuk netra yang tak pernah lelah berhenti bekerja.

Bagikan cerita teman-teman seputar keluhan pada mata, pengalaman lasik atau yang semisalnya di kolom komentar yuk! Semoga artikel ini bermanfaat yaa!

 

Referensi:

nationallasikcenter.id

www.kmu.id

eyelink.id