Sekarang sudah tidak bingung lagi mau masak apa. Karena ada Indonesia Memasak by Yummy App. Mengapa Yummy App?

Setidaknya ada delapan alasan menurut saya, mengapa teman bloger harus memiliki aplikasi kuliner atau aplikasi review makanan Yummy App di era 4.0 seperti ini. Terlebih di tengah pandemi, sebagai ibu muda saya harus ekstra hati-hati soal memilih makanan yang dibeli di luar sana. Kalau bisa masak sendiri, lebih bagus kan. Karena dengan begitu, selain lebih hemat juga rasa was-was akan higienitas, kualitas dan rasa makanan akan hilang. Apalagi kegiatan masak bersama menjadi salah satu hiburan di tengah aktivitas yang harus dilakukan di rumah saja.

Salah satu aplikasi resep masakan pertama yang saya unduh setelah sekian lama menjadi seorang istri adalah Yummy App ini. Beberapa alasan tersebut saya rangkum dalam artikel ini agar teman bloger tahu bahwa ada aplikasi resep masakan sekece ini lho! Yuk simak, mengapa teman bloger harus segera mengunduh aplikasi ini.

resep aplikasi masakan

1. Mudah Diakses dan GRATIS

Hal pertama yang dilihat oleh ibu-ibu agak muda seperti saya adalah sesuatu yang GRATIS. Gimana engga, namanya pengeluaran rumah tangga yang seabrek itu pasti sudah kita manage sedemikian rupa untuk hal-hal yang menjadi prioritas saja. Kalau ditambah mengeluarkan tabungan untuk membayar fitur resep masakan, wah sorry dori mori strawberry lah ya. Mending kita cari yang gratisan, bahkan kalau bisa yang dapat hadiah, hehe..

Beruntungnya saya mengenal aplikasi resep masakan Yummy App yang mudah diakses dimana saja dan kapan saja lewat ponsel pintar sederhana, ditambah lagi GRATIS. Apapun bahan makanan yang kita punya bisa bebas dimasak apa saja di Yummy App dengan GRATIS. Siapa coba yang menolak gratisan? Apalagi resep-resep di dalamnya ngga kalah enak dengan resep-resep berbayar lainnya. Saya sudah mencobanya.

Suatu kali stuck dengan bahan dan bingung mau masak apa hari ini? Iseng bertanya pada suami, meskipun jawaban awalnya terserah seperti cewe yang sedang ngambek, akhirnya dia menjawab ingin dibuatkan garang asam ayam. Waduh, seketika saya blank dong, mana pernah saya masak garang asam ayam? Tapi karena gengsi dan ngga mungkin saya tolak, ya harus dibuatkan juga akhirnya. Teringat saya pernah instal aplikasi resep masakan Yummy App, dan taraaa~ mudah saja tinggal ambil gawai dan buka aplikasinya, lalu pencet tombol fitur cari resep. 

fitur cari resep yummy app

Muncul deh banyak resep yang menggoda untuk segera dieksekusi. Teman bloger bisa memilih mana yang pas dan cocok dengan bahan-bahan yang tersedia. Mudah kan? 🙂

Nah, setelah dieksekusi jadi deh garang asam ayam ala Jihan hasil nyontek dari aplikasi Yummy App yang kata suami, enak dan mirip dengan hidangan di resto berbintang lima, hihi.. Alhamdulillah. Melihat hasil kreasi masak sendiri tuh rasanya jauh lebih puas dan membahagiakan lho. Apalagi jika hidangan tandas tak bersisa, wuih senangnya berlipat-lipat. Jadi ketagihan masak kan.

garang asam ayam ala yummy app

2. Aplikasi Resep Masakan dengan Fitur Memasak Yang Sangat Helpfull

Seringkali kita dibingungkan dengan hal-hal remeh di pagi hari seperti : mau masak apa ya dengan bahan yang ada di kulkas atau di tukang sayur keliling? Yup, aplikasi resep masakan Yummy App ini memiliki fitur “Memasak” yang siap membantu. Bahan apa saja, meskipun terbatas selalu ada resepnya di Yummy App.

Boleh banget dicoba. Gimana tuh caranya? Yuk, simak tutorialnya dalam video berdurasi 29 detik di bawah ini :

Mudah kan? Sekarang kalau di rumah hanya ada tahu, tauge dan bawang putih serta gula dan garam, jadi kok masakan enak dengan Yummy App. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak memasak hari ini 🙂 auto jadi kesayangan mertua dong. 

3. Fitur Komunitas : Vibe Positif untuk Emak-emak Muda

Salah satu cara mengurangi stres karena tekanan pekerjaan di kantor dan di rumah bagi saya sebagai emak-emak setengah muda adalah dengan berkumpul dengan orang-orang yang satu frekuensi. Orang-orang yang saling mendukung dan selalu memberikan aura positif bagi sekelilingnya. Jangan sampai kita yang sudah penat dengan beban pekerjaan ini akan jauh lebih stres lagi jika dikelilingi orang-orang yang bawaannya negatif melulu. Atau mungkin berkumpul dengan emak-emak tukang gosip yang ngga ada habisnya. Rugi waktu iya, ngga dapat apa-apa pula.

Maka salah satu solusinya menurut saya ya berkumpul dengan orang-orang inspiratif dan produktif, agar kita juga ketularan produktifnya. Seperti kata pepatah, jangan berkawan dengan tukang pandai besi karena pasti kita juga akan ikut-ikutan bau besi. Tapi berkawanlah dengan tukang minyak wangi. Karena sedikit banyak akan ikut terbawa dengan harumnya parfum gitu lho! Pun dengan kumpulan ibu-ibu yang suka gosip, jauhi aja deh! 

Kini berkumpul bersama dengan orang-orang produktif juga tidak harus ngopi-ngopi dan duduk cantik di cafe kok. Tapi kita juga bisa mengikuti salah satu fitur komunitas yang ada dalam aplikasi Yummy App. Khususnya bagi kita yang suka masak. Bergabung bersama banyak anggota komunitas Yummy lainnya bisa juga sebagai pelepas stres dan jenuh. Belum lagi bonus resep dan pengetahuan memasak lainnya.

Psikolog dari Rumah Dandelion, Nadya Prameswari mengatakan bahwa :

Para ibu biasanya akan bercerita banyak hal kepada suami atau keluarga dan orang terdekat terlebih dahulu. Namun, terkadang, suami dan keluarga tidak bisa sepenuhnya menjawab berbagai persoalan yang dihadapi para ibu. Apalagi mereka juga memiliki kehidupannya sendiri. Di sinilah peran komunitas menjadi penting untuk membantu para ibu menceritakan keluh kesahnya sekaligus berbagi pengalaman dengan para ibu lainnya yang juga memiliki permasalahan sama.

Selain itu, interaksi yang terjadi dalam komunitas juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana belajar seseorang dalam mengatasi permasalahan sehari-hari. Salah satunya permasalahan soal : Duh masak apa hari ini? atau Masak apa yang cepat dan mudah tapi enak?

Untung ada Yummy App, sehingga saya pun tidak perlu lagi pusing-pusing berpikir soal masakan atau sibuk ghibah bareng Bu Tejo. Waktu pun tidak akan terbuang sia-sia, karena sudah memiliki wadah untuk melepas penat, hehe. Kalau sudah dapat yang seperti ini jangan dilepas, pertahankan dan manfaatkan yuk!

4. Aplikasi Resep Masakan dengan Fitur Filter Harga

Selain kelengkapan pilihan resep, kita juga bisa memilih resep mana saja yang sesuai dengan keinginan. Klik Filter Resep. Lalu kita bisa mengatur resep yang dicari mulai dari kesesuaian budget, durasi memasak, hingga porsi yang akan kita sajikan. Jadi tidak perlu khawatir salah budget. Waktu memasak pun bisa diatur sesuai dengan kemampuan. Mulai dari 30 menit sampai 120 menit pun ada. Jadi sarapan dengan bahan, budget dan waktu yang terbatas? Bukan masalah dong.

Kalau hari ini hanya punya Rp 20.000,- untuk belanja di tukang sayur dan bingung mau masak apa, ngga usah curhat dulu ke suami, adik, orangtua atau bahkan ke ibu mertua. Hihi. Langsung saja ambil gawai dan buka aplikasi resep masakan terlengkap Yummy App untuk mencari inspirasi resep pilihan dengan budget dua puluh ribu rupiah. Selalu ada solusi kan, bahkan jika hanya dua puluh ribu pun, kita bisa makan enak kok 🙂

aplikasi resep masakan

5. Kita Juga Bisa Jadi Cheff lho!

Satu hal lagi yang menarik dari aplikasi resep masakan Yummy App ini.

Jadi aplikasi memasak ini tidak hanya menyediakan berbagai resep dari cheff rumahan hingga ternama, namun ia juga memberi kesempatan pada kita untuk saling sharing resep yang sudah kita eksekusi dan berhasil. Jadi setiap orang punya kesempatan untuk menjadi cheff di YummyApp.

Kalau belum berhasil jadi cheff profesional, bolehlah jadi cheff amatir lewat Yummy App. Siapa tahu resep kita bisa jadi inspirasi banyak orang. Senang kan bisa berbagi 🙂

Eits, tidak berhenti di situ, untuk setiap resep yang berhasil kita unggah, Yummy App memberikan hadiah lho. Duh, jadi semangat kan?

jadi cheff bersama aplikasi resep masakan yummy app

6. Banyak Tantangan Berhadiah

Bukan hanya penghargaan dari Yummy App untuk cheff amatir maupun profesional yang bersedia mengunggah resepnya di aplikasi resep masakan ini. Namun ada banyak sekali tantangan berhadiah yang dihadirkan YummyApp untuk ibu-ibu, bapak-bapak, dan kakak-kakak sekalian agar semakin semangat menghadirkan sajian istimewa untuk orang-orang tercinta.

yummy app mission

7. Aplikasi Resep Masakan Anti Gagal dan Anti Mati Gaya

Memasak memang bukan hanya membutuhkan skill, namun juga mental yang kuat. Bukan lebay sih, karena beberapa orang seringkali saya jumpai tidak mau memasak karena tidak percaya pada kemampuan dirinya sendiri. Adik saya contohnya. Karena kebiasaan sejak kecil yang jarang sekali melibatkannya di dalam dapur, adik saya tumbuh menjadi mahasiswi yang masak telur saja dia gugup.

Skill sederhana memasak telur memang sangat mendasar dan mudah. Namun menjadi sulit ketika dia sendiri membatasi kemampuannya tanpa mencoba. Apalagi mau coba-coba resep. Takut resepnya tidak cocok, lalu gagal. Namun melalui aplikasi masak Yummy App ini, kita tidak perlu takut gagal kok. 

aplikasi resep masakan

Kenapa? Karena semua resep yang masuk dan berhasil diunggah sudah melewati kurasi dari editor lho. Jadi tidak perlu takut prank resep dari aplikasi resep masakan YummyApp, dijamin semua resep yang masuk dan kita baca sudah melalui uji kelayakan untuk manusia, hehe..

Buktinya resep garang asam ayam yang saya ambil dari salah satu anggota komunitas Yummy App yang berhasil menerbitkan resepnya. Maka sore itu jadilah garang asam ayam sesuai permintaan suami yang katanya enak dan bikin nagih. Menu yang saya ambil dari YummyApp sama persis dengan resep dari Ibu. Cara membuatnya pun ternyata mudah dengan langkah-langkah lengkap disertai gambar.

Bahkan ketika kita mulai bingung mau masak apa, YummyApp membantu banget lho! Misalnya hari ini hanya ada dua atau tiga bahan saja di kulkas, kita bisa masukkan bahan-bahan itu di fitur pencarian resep. Tunggu beberapa saat dan kita akan melihat menu-menu yang ditampilkan sesuai dengan bahan yang kita punya. Helpfull banget, kan?

8. Bonus dari Referral Code

Ngga habis-habis ya keunggulan aplikasi masak memasak Yummy App ini 🙂

Jadi apa sih referral code itu? Program referral adalah program promosi yang diadakan oleh Yummy App, dimana pengguna Yummy App bisa mendapat uang sebesar Rp 5.000 (atau setara 50 Yummy Point) bagi pemilik kode referral dan uang sebesar Rp 5.000 (atau setara 50 Yummy Point) bagi pengguna kode referral/referral code.

Kode referral adalah kode unik yang dimiliki setiap pengguna Yummy App, yang dapat dibagikan kepada teman dan kerabat untuk mendaftar sebagai pengguna Yummy App yang valid. Setiap pengguna memiliki kode referral yang berbeda satu dengan yang lainnya dan dapat ditrack oleh sistem dan tim Yummy App untuk membuktikan validitas program referral yang dijalankan pengguna Yummy App.

Bagaimana? Ngga ada ruginya kan bergabung dengan Yummy App? Yuk segera download dan kreasikan masakanmu lewat aplikasi resep masakan paling hits, dan dapatkan banyak keuntungan di dalamnya. Ditunggu ya!

bebas masak apa saja dengan yummy app