Sambal pecel khas magetan adalah salah satu sambel pecel yang sangat saya sukai. Selain kecenderungan rasa bumbu pecelnya yang agak manis, juga pedasnya pas dan masih bisa dinikmati. Dalam postingan artikel kulineran kali ini adalah pengalaman pertama ngerasain sambal pecel khas Magetan.

Sebagai penggemar pecel saya selalu mencoba sambal pecel khas manapun. Ada sambel pecel Ponorogo, bumbu pecel Blitar, sambal pecel pedas manis seperti sambel pecel Magetan, hingga bumbu pecel Nganjuk yang rasanya mirip dengan sambel pecel khas Kediri. Semua punya ciri khas masing-masing, meskipun kadang ada juga yang rasanya mirip-mirip.

Semuanya enak! Tapi buat teman-teman yang suka dengan rasa manis dan pedas yang menggigit, boleh juga lho cobain sambal pecel khas Magetan ini.

Sensasi Sahur dan Berbuka Puasa dengan Sambal Pecel Khas Magetan

Nah, karena kemarin saya baru mendapatkan sambal pecel ini saat bulan Ramadan, maka saya bikinlah pecel itu untuk buka puasa. Mungkin agak aneh ya, buka puasa pakai pecel, tapi beneran nikmat lho. Penggemar pecel mah kapan saja menikmati pecel ngga masalah.

Meskipun sayur seadanya, tapi ngga mengurangi kenikmatan makan pecel dengan sambal pecel Magetan, yuhuuy.

sambal pecel khas magetan

Kalau berbicara soal kandungan gizi, sudah pasti banyak yang bisa kita dapatkan dari sepiring nasi pecel yaa. Selain sayuran hijau rebus yang mengandung banyak vitamin, sambal pecel yang berbahan dasar kacang juga punya banyak vitamin yang sangat baik untuk dikonsumsi.

Andai si Isya bisa makan pedes nih, pasti bakalan ikut ketagihan dengan sambal pecel ini.

Selain itu sambal pecel juga bisa meningkatkan metabolisme tubuh. Karena mengandung banyak zat besi, magnesium hingga fosfor di dalamnya. Apalagi kalau pakai nasi, nambah deh karbohidrat untuk energi bagi tubuh kita.

Karena sambal pecel yang berbahan dasar kacang tanah tadi, maka jika kita mengonsumsinya secara teratur dan sesuai anjuran juga sangat membantu menjaga kesehatan jantung lho. Karena pada kacang tanah terdapat asam oleat yang baik untuk kesehatan jantung.

Bagaimana rasanya makan nasi pecel saat sahur? Wah, teman-teman wajib coba deh. Ngga bikin mules kok, hehehe..

Dua hari berturut-turut saya mengonsumsi pecel untuk makan sahur beberapa waktu lalu. Rasanya badan lebih segar karena jadi banyak makan sayur setelah berhari-hari makannya karbo dan protein melulu. Seperti mendapat penyegaran gitu. Suami saya pun ikutan lahap karena beberapa waktu buka puasa dan sahur menunya belum pernah bikin pecel di waktu sahur. Asal tidak berlebihan saja ya.

Keesokan harinya saya masih menginginkan menu sahur yang sama, sambal pecel khas Magetan Bapak Pesek. Ngga heran sih kenapa Maudy Ayunda ketika kembali ke Amerika pun bekalnya adalah bumbu pecel. Selain bisa awet karena bisa tahan sampai berbulan-bulan di lemari pendingin (selama dibiarkan kering), bumbu pecel atau sambal pecel juga menjadi salah satu cita rasa khas Indonesia yang tidak akan kita temui di negara lain.

Tidak hanya melengkapi sejumlah sayuran yang dihidangkan tapi juga memberi rasa lebih tasty untuk sepiring nasi hangat ditemani sate ayam atau tempe goreng sekalipun. Bahkan adik dan ibu saya punya kegemaran makan krupuk ditemani dengan sambal pecel.

sambal pecel magetan

Cara Menyimpan Sambal Pecel dengan Baik

Menyimpan sambal pecel juga mudah kok. Karena pada dasarnya sambal pecel memang dibuat kering, jadi ketika akan dikonsumsi kita hanya butuh menambahkan air panas. Jika membeli sambal pecel dari luar kota, segera simpan sambal pecel di lemari pendingin. Jangan di freezer ya. Alih-alih tahan lama, menyimpan di bagian terdingin lemari es justru akan membuatnya tak bisa dipakai.

Kalau teman-teman tahu, bumbu pecel bahan utamanya adalah kacang tanah dengan campuran gula merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit, asam jawa, daun jeruk, gula pasir dan garam. Untuk sambal pecel daerah tertentu, seperti Malang misalnya ditambah dengan kencur yang menjadi khas dari sambal pecel itu sendiri.

Proses menyangrai sambal pecel juga membuat kualitas dan rasa kacang tetap terjaga dalam waktu lama. Selain itu kandungan gula dan garam di dalamnya juga membantu mengawetkan bumbu itu sendiri. Jadi menurut saya bumbu paling enak dan bisa tahan lama serta bisa untuk cemal cemil ya sambel pecel ini. Jangan lupa pilih sambal pecel yang dibuat tanpa bahan pengawet seperti sambal pecel khas Magetan Bapak Pesek ini ya.

Sambal pecel khas Magetan Bapak Pesek ini dibuat tanpa pengawet lho. Jadi aman dikonsumsi hari ini, minggu depan, bulan depan bahkan beberapa bulan ke depan.

Mitos Banyak Makan Kacang Bikin Jerawatan

Banyak juga nih yang takut makan sambal pecel karena takut muncul jerawat. Kandungan kacang dalam pecel dipercaya mempersubur tumbuhnya jerawat.

Padahal kita tidak perlu khawatir ya karena kacang tanah tidak akan menimbulkan jerawat di wajah kita. Malah kacang tanah bisa menghaluskan wajah. Yang membuat wajah berjerawat adalah minyak atau sebum di dalam pori-pori kulit jumlahnya berlebihan, ditambah wajah yang jarang dibersihkan. Selain itu jerawat juga ada kaitannya dengan hormon yang bekerja dalam tubuh kita.

Untuk teman-teman yang menginginkan sambel pecel Bapak Pesek bisa menghubungi teman saya di 081332886572 🙂 Mudah-mudahan bermanfaat ya. Selamat menikmati sambal pecel teman-teman~

Jangan lupa menghabiskan setiap makanan yang kita ambil ya, demi gaya hidup minim sampah makanan. Kita dukung bumi kita tetap lestari sampai akhir nanti.

Referensi : kabarrantau.com