Dalam hal kesehatan tubuh, protein merupakan salah satu nutrisi yang sangat penting. Bagi setiap orang atau individu, kebutuhan jumlah protein yang harus dikonsumsi bisa berbeda karena disesuaikan dengan usia maupun jenis kelamin.

Protein sendiri merupakan nutrisi yang juga dikenal sebagai salah satu dari tiga zat gizi makro yang dibutuhkan dalam jumlah banyak oleh tubuh manusia. Dalam pengelompokannya, kita mengenal dua jenis protein yaitu protein hewani dan nabati.

Bagi tubuh manusia, makanan yang mengandung protein tinggi sangat penting untuk dikonsumsi, khususnya bagi yang sedang menjalankan diet, ibu hamil, balita, dan yang memilik aktivitas padat. Sebab, protein punya segudang manfaat untuk tubuh.

makanan protein tinggi

Banyak banget lho manfaat mengonsumsi makanan protein tinggi. Meskipun mungkin setiap harinya tempe dan tahu jadi idola karena murah, ngga ada salahnya kok mengonsumsi protein tinggi sesekali. Bahkan penting! Jadi jangan ditinggalkan sama sekali.

Jangan Manjain Majikan Melulu~ Sayangi Juga Dirimu

Saya agak geli dengan beberapa meme di media sosial yang posting tentang bagaimana manusia mendewakan hewan peliharaan. Kucingnya disediakan makanan dengan harga selangit, bahkan mengalahkan SPP anak. Tidak terkecuali anjing maupun hewan peliharaan lainnya.

Eh babunya (sebutan untuk sang pemelihara) malah makan makanan yang seadanya. Syukur-syukur kalau ada telur. Ada daging pun alhamdulillah hahaha..

makanan protein tinggi

Mindset seperti ini ngga banget sih untuk saya. Untuk lucu-lucuan sih tidak apa-apa, tapi jangan sampai diterapkan dalam kehidupan sehari-hari ya. Karena kita pun juga butuh makanan dengan protein tinggi untuk tubuh yang bekerja. 

Jangan kalah dengan majikan, sang pemelihara hewan juga mestinya mengonsumsi makanan dengan protein tinggi sesering mungkin. Apalagi untuk anak-anak kita. 

Memangnya, apa sih manfaat mengonsumsi makanan protein tinggi? Yuk deh coba cek selengkapnya di sini.

Manfaat Mengonsumsi Makanan Protein Tinggi

Berikut ini adalah sembilan manfaat mengonsumsi protein tinggi bagi tubuh:

  • Mengurangi nafsu makan dan rasa lapar

Sebagaimana yang sudah disinggung di awal, makanan protein tinggi sangat bermanfaat bagi yang sedang mejalani diet. Protein diketahui dapat membantu memberi rasa kenyang meski dengan hanya menyantap sedikit makanan.

Hal ini pun bisa terjadi karena protein dapat mengurangi tingkat hormon ghrelin (hormon lapar) dan meningkatkan kadar peptida YY, yaitu hormon yang membuat seseorang merasa kenyang.

  • Meningkatkan massa dan kekuatan otot

Karena protein merupakan bahan pembangun otot, mengonsumsi protein dalam jumlah yang cukup diyakini dapat membantu mempertahankan massa otot dan meningkatkan pertumbuhan otot.

  • Baik untuk tulang

Mengonsumsi makanan protein tinggi dan tetap aktif beraktivitas adalah cara yang tepat untuk membantu mencegah risiko terkena osteoporosis.

Apalagi untuk usia-usia berkepala tiga seperti saya. Jangan dikekepin duitnya untuk minum kopi terus, sesekali harus makan makanan berprotein tinggi lah ya.

  • Meningkatkan metabolisme dan meningkatkan pembakaran lemak

Asupan protein tinggi telah terbukti secara signifikan meningkatkan metabolisme dan meningkatkan jumlah kalori yang dibakar.

  • Menurunkan tekanan darah
  • Membantu menjaga berat badan sehat
  • Tidak memberi risiko buruk pada ginjal
  • Membantu memulihkan diri setelah cedera
  • Membantu tubuh tetap bugar

Bagaimana? Sangat luar biasa, bukan, manfaat dari mengonsumsi makanan protein tertinggi? Nah, setelah membaca sembilan poin di atas, pertanyaannya kemudian adalah, apa saja ya jenis makanan/bahan makanan protein tinggi?

Tidak perlu lama memikirkannya, karena di bawah ini akan ada jawabannya. 

12 Bahan Makanan Protein Tinggi, Bagus untuk Kesehatan Tubuh

makanan berprotein tinggi

Biar nggak lama bertanya-tanya, berikut ini adalah 12 bahan makanan protein tinggi yang agus untuk kesehatan tubuh:

  1. Daging sapi tanpa lemak (lean beef)
  2. Dada ayam (chicken breast)
  3. Ikan
  4. Telur
  5. Keju
  6. Greek yoghurt
  7. Edamame
  8. Selai kacang dan kacang
  9. Susu
  10. Kacang-kacangan
  11. Bayam dan brokoli
  12. Biji labu

Dari dua belas bahan makanan protein tinggi di atas, bisa dibilang semuanya adalah bahan makanan yang mudah didapatkan, bukan? Saat ini pun, cukup mudah untuk menemukan rumah makan yang menyediakan menu sehat, salah satunya Holycow Steak.

Senangnya karena di Holycow Steak sendiri terdapat beragam menu yang bahan dasarnya masuk dalam kategori berprotein tinggi. Menunya pun kekinian. Jadi, manfaat untuk kesehatannya dapat, rasanya pas di lidah, dan tetap isa ikut trend makanan yang sedang hits.

Kalau berkunjung ke Holycow Steak setidaknya ada menu seperti steak, wagyu, pasta, fish & chips, dan lain-lain. Menariknya lagi, di Holycow Steak juga tersedia menu untuk anak-anak, loh. Cocok banget, kan, dijadikan tempat makan bersama keluarga?

Jangan kucing atau anjingnya saja yang dibahagiakan ya teman, kita pun harus Bahagia terlebih dahulu dengan makan makanan enak seperti sajian di Holycow Steak ini.

Yuk, segera kunjungi outlet Holycow Steak di kotamu dan rasakan sendiri cita rasa makanan yang sehat dan kekinian.

Semoga artikel ini bermanfaat, ya!

 

Referensi:

– health.kompas.com

– holycowsteak.com