Aku membuka pintu dan merindukan Ibu
Sepatu-sepatu yang disusun rapi di rak
menu makan siang yang kusuka telah siap di meja
aku beranjak dan menemui masa kanak-kanak
dan tak pernah berpikir meninggalkannya
Semakin lama, semakin panjang waktu
telah berada memberi jarak
aku hanya dekat dengan bayanganku sendiri
segelas kopi sebuah asbak, selalu ada
yang pertama bagi laki-laki juga kesedihan
yang tak pernah menjadi milik siapa-siapa
(Mengejar Kebahagiaan, halaman 4)
Mengejar Kebahagiaan adalah salah satu judul yang disukai dari kumpulan puisi yang ditulis oleh Kak Pringadi Abdi. Bukunya mungil, mudah dibawa kemana-mana. Membaca puisi-puisi yang sering ditulisnya, baik di blog maupun di media sosial tidak heran kalau Kak Pring ini pernah menjadi Duta Bahasa Sumatra Selatan pada tahun 2009 silam. Diksinya tidak terlalu sulit, mudah dipahami, namun tetap indah dari bait ke baitnya.
Salah satu buku beliau yang pernah saya baca berupa Novel yang berjudul Phi juga punya diksi yang bagus. Sehingga saya pun banyak belajar darinya. Buku kumpulan puisi ini adalah buku terbarunya, terbit beberapa waktu sebelum pandemi menyerang kita. Beruntung saya sudah mendapatkannya dengan bonus tanda tangan dari penulisnya langsung.
Sejumlah Pertanyaan Tentang Cinta sendiri adalah salah satu judul puisi di dalamnya. Ada enam puluh judul dalam buku ini yang bisa kita selami makna dan pesan tersiratnya. Namun kalau boleh memilih, saya suka sekali dengan puisi yang berjudul Sup Kimlo dan Beberapa Hal Janggal Mengenai Ibu. Salah satu puisi yang judulnya membuat saya penasaran juga. Apa kejanggalan Ibu dan hubungannya dengan Sup Kimlo itu?
Bagian pertama puisi dari judul itu mengingatkan saya tentang sebuah kisah seorang Ibu yang tak punya apa-apa untuk dimasak pada zaman Umar bin Khattab radhiallahu anhu. Saat itu Khalifah Umar tengah berkeliling di sekitar daerahnya. Sebuah kebiasaan mulia seorang pemimpin saat itu untuk memastikan bahwa rakyatnya benar-benar bisa tidur dengan tenang. Namun tak sengaja, jauh dari rumahnya, Sayyidina Umar menemukan sebuah rumah yang tungkunya masih saja menyala, padahal malam telah larut. Ketika Umar melihatnya dari luar ada seorang ibu dan anak tengah menangis. Tangisnya sangat pelan, bahkan hampir tak terdengar jika Sayyidina Umar tak merapatkan telinganya dengan dinding rumah Ibu itu.
Ternyata, sang anak sangat kelaparan. Menanti masakan Ibu yang tak kunjung matang. Bagaimana mau matang kalau yang dimasaknya adalah batu?
Puisi sup kimlo dan kejanggalan ibu adalah kisah menyedihkan yang mengingatkan saya akan hal itu. Apalagi di tengah pandemi seperti ini. Banyak orang yang pastinya kekurangan, bahkan tak punya apa-apa untuk dimakan.
Bagian kedua dilanjutkan dengan pesan yang membuat saya bersemangat kembali. Yaitu bahwa tiada kesuksesan tanpa pengorbanan. Begitu juga dengan surga. Sehingga benar jika dikatakan bahwa, “mau masuk surga kok males-malesan.” Karena begitulah prinsip alam. Siapa menanam, mengetam.
Judul lain yang menarik dari kumpulan puisi ini yaitu Donquixote. Membacanya mengingatkan saya tentang seorang tokoh dalam komik. Donquixote Doflamingo ialah mantan Sichibukai sekaligus mantan Tenryuubito yang memiliki kekuatan buah setan Ito Ito no Mi. Wah, pasti penggemar One Piece tahu hal ini.
Nah, buah setan itu dapat membuat Doflamingo memproduksi serta memanipulasi benang yang sifatnya tajam seperti pisau. Doflamingo juga termasuk salah satu pengguna buah setan yang mampu mencapai tahap Awakening. Dia mampu memanipulasi lingkungan sekitarnya menjadi benang yang dapat digunakan sebagai senjata mematikan dalam pertarungan.
Pada judul inilah hati saya terpaut pada salah satu iklan yang sering melewati media sosial saya. Tentang anak-anak yang terisolasi hidupnya. Tentang mereka yang suka menembakkan peluru-peluru dan mengabaikan perdamaian. Tentang mereka yang rindu untuk segera pulang. Meski tak tahu kemana perginya tanah air yang telah terampas itu.
Masih ada banyak lagi judul di dalam kumpulan puisi ini. Temanya tentang perjalanan akan mengingatkan kita akan arti sebuah rumah, singgah, dan pulang. Membaca Sejumlah Pertanyaan Tentang Cinta juga mengajarkan saya akan pilihan kata yang indah, dan tentu saja mengasah kepekaan saya terhadap rasa. Tidak rugi juga kok untuk kalian yang belum menyukai puisi agar mencoba untuk membacanya.
Sejumlah Pertanyaan Tentang Cinta oleh Pringadi Abdi Surya
Penerbit PT Elex Media Komputindo, Kompas Gramedia, 2019, 99 halaman
4/5
Puisinya bagus. Pemilihan diksi juga tepat apalagi makna kiasannya mendalam sekali. Bisa mengena di hati
Diksinya mudah dimengerti. Pesannya tersampaikan. Saya penasaran dengan buku ini. Mesti dibeli nih.
Iya kak, boleh dibeli lah secepatnya hehehe
Pertama saya kagum dengan mbak Jingga. Suka bagus kalau mereview. Kedua saya penasaran dengan mas pring. Eh, karyanya. Aku suka puisi. Penasaran dengan kejanggalan seorang ibu.
Terimakasih mba Linda. Mudah-mudahan bermanfaat. Puisinya memang bagus-bagus lho 🙂
Puisinya bagus ya, penuh dengan nilai kehidupan. Bahasanya sangat mengena dan memberikan kesan yang sangat mendalam. Saya juga cukup menyukai puisi karena tiap baitnya pasti memiliki makna tersendiri yang membuat kita bisa merasakan apa yang ditulis
Puisinya mantul alias mantap betul, hehehe. Tapi saya mau kasih saran nih kak, untuk font isi artikelnya mungkin bisa diganti dengan font tulisan yang umum. Kalo pas bagian puisinya pakai font ini oke-oke aja sih, tapi kalo isinya saya agak pusing buat baca.
Wah mas Pringadi? Puisinya ciamik dan sarat makna.
Rekomen nih bagi teman-teman yang suka membaca puisi termasuk saya.
Hm… Diksi yang tidak terlalu sulit, mudah dipahami, namun tetap indah dari bait ke bait. Ini penting karena meski penikmat puisi saya bukan yang jago tentang ini. Dan untuk puisi Sup Kimlo duh..nyesek, karena di luar sana kini ada banyak cerita serupa.
Jadi pengen aku bacain
Alias deklamasi hehe
Saya suka baca puisi, hobi yg jarang tersalurkan
Tq review bukunya yaa
Wah malah satu grup WA dengan Kak Pring nya yaa Mba Jihan… Btw, Kak Pringadi tau gak nih, karyanya direview Mba Jihan… Atau sebelumnya emang udah kenal ya?
Tau mba Hil hehehe, alhamdulillah sudah kenal beliau
Puisinya bagus penuh makna mendalam sampai terharu baca puisinya..btw mba Jihan pinter banget meresume nya.. keren mba..
Keren Mas Pringadi iniiiiii. Saya ikut bangga bisa satu grup blogwalking sama beliau. Saya gak tahu loh, Mas Pringadi punya kumpulan puisi kayak gini juga. Hihihi. Puisi di prolog blog ini keren banget, menohok.
Itu puisi pembukanya bikin air mataku ngalir
Tahun ini gak bisa mudik. Terakhir ketemu ibu saat bapak meninggal akhir Feb kemarin. Udah niat pulang Mei/Juni. Apa daya wabah menyerang
Btw ini reviewnya bikin mupeng
Aku jadi pengen punya bukunya deh
iyaa kak, aku pun terharu dengan puisi ini. Boleh dibeli langsung, di Gramed atau di Gramedia Digital
wah aku baru tau mas pring ini penulis puisi ya, aku suka blogwalking ke blognya padahal. keren masyaAllah. dari cover aja bikin gemas dan penasaran sama isinya mbak jingga
Saya juga suka menikmati puisi. Bagi saya puisi adalah keindahan. Membaca puisi membuat saya lebih mampu mengolah rasa, berimajinasi, sekaligus menebak maksud penulis menyiratkan makna. Buku puisi Mas Pring ini saya kira bagus. Mampu membawa pembacanya memahami tanpa menebak dulu.
wah, nggak nyangka mas Pringadi jago bikin puisi, terbit di elekmedia pula. kalau baca salah satu puisi yang dipakai judul, sebenarnya berasal darikata-kata yang biasa, tapi tersusun indah daam kalimat yang luar biasa cantik. saya yang hanya bisa menikmati puisi (karena ngak bisa bikin) selalu terkagum dengan para pembuat puisi
Keren nih buku kumpulan puisinya mbak, jadi pengen ikutan baca. Sepenggal tulisan puisinya di atas mudah dipahami dan tersirat makna mendalam.